Mitos dan Realita Seputar Dunia Trading Forex

By Sony Wijaya | 25 April 2017 | Kategori:

mitos fakta realita kenyataan mimpi fantasi angin sorga trading forex saham persepsi negatif masyarakat


1. Butuh Modal besar untuk memulainya.
Fakta : Memulai trading bisa dengan modal mulai $10 ( Rp. 100ribuan ) hingga jutaan Dollar. Hal ini bisa menjadi sebuah kelebihan dan juga kelemahan.

Kelebihannya adalah Trading Forex merupakan bisnis yang sangat terbuka bagi semua orang. Seluruh lapisan masyarakat bisa menjalankan bisnis ini. Trading memberikan kesempatan yang terbuka bagi semua orang untuk bisa Berhasil. Kalau dahulu Trading Forex identik hanya untuk orang-orang kaya saja. sekarang dengan bantuan teknologi internet, Masyarakat umum bisa menjangkaunya. 

Kelemahannya adalah karena modal yang kecil, pelakunya terkadang meremehkan dan memperlakukan Trading ini Seperti Judi. Tidak sungguh2 mau mempelajari dan disepelekan ( Mindset dan sikapnya harus berubah kalau ingin berhasil di Bisnis ini )

2. Resiko sangat tinggi.
Fakta : Kita bisa mengatur Resikonya ( High risk atau Low risk )

Kebanyakan dari mereka yang Berkata resiko trading sangat tinggi, karena pernah mengalami kerugian besar ( mungkin teman / saudaranya yang mengalami ). Hal itu disebabkan ketidaktauan dalam mengatur resiko ( Padahal caranya sangat mudah, volume lot dikecilkan saja ).

Biasanya setelah mengalami kerugian yg besar itu, mereka kapok dan menjelek-jelekkan Dunia Trading Forex.. Berkata : Trading itu Judi lah, Trading itu beresiko tinggi lah, Forex itu bisnis tipu2 lah, bisnis yang merugikan lah, dan sebagainya.

Sehingga membuat persepsi masyarakat menjadi negatif dalam memandang Bisnis Trading. Opini masyarakat yang masih dipercayai sampai saat ini.

3. Pelakunya stress, tidak bisa tidur, tidak bisa makan, jantung harus kuat.
Fakta : Ini berkaitan dengan No 2 di atas. Kalau kita sudah mengatur resikonya kecil dan terkontrol.. Kenapa harus stress ? Justru kita bisa santai, enjoy dan tenang dalam menjalani Trading ini.

4. FOREX Lebih berbahaya / High risk di bandingkan SAHAM.
Fakta : Ini persepsi masyarakat saja. Karena kurangnya informasi dan pengetahuan yang benar tentang dunia Investasi. 

Justru REALITANYA : Saham itu LEBIH BERESIKO di banding Forex. Silahkan klik postingan tersebut untuk mendapatkan informasi lebih valid dan objektif. 

5. Menjalankan trading harus 24 jam di depan laptop terus.
Fakta : Cukup luangkan waktu 1 jam setiap hari. Tidak perlu meninggalkan pekerjaan/bisnis sebelumnya.

Trading itu bisnis yang sangat Fleksibel dan memberikan kebebasan waktu. Kita sendiri dapat menentukan waktu trading di sela-sela kesibukan. Silahkan Baca Postingan saya yang berjudul : KEBEBASAN DALAM TRADING.

Fleksibel tapi harus Konsisten. Bukan berarti kita menjalankan dengan seenaknya, tidak mau meluangkan waktu, tidak disiplin menepati jadwal waktu trading yg telah ditentukan, alasan sibuk, alasan tidak punya waktu, dll. Kalau banyak alasan berarti tidak serius menjalankan Trading.

Fleksibel artinya kita bebas menentukan kapan waktu untuk menjalankan, tapi tetap harus fokus, komitmen dan bersungguh sungguh dalam berlatih.

6. Trading itu Sulit, banyak yang Rugi dan Gagal.
Fakta : Kalau ini Relatif jawabannya. Sulit / Mudah itu tergantung pemahaman dan kemampuan tiap2 orang. 

Menurut pendapat pribadi saya, Trading itu Mudah dan sederhana. Dulu saya pernah merasa dan menganggap Trading itu Sulit, tetapi setelah mendapatkan Eureka ( Moment Ahaa.. ) Minset saya terbuka, Ternyata memang trading itu Sederhana.


Setelah moment Ahaa tersebut, Trading menjadi enjoy, santai, tidak stress, konsisten dan profitable secara jangka panjang..

Intinya harus mau belajar. Segala sesuatu butuh pengetahuan dan pengalaman. Bisnis jualan pisang goreng saja harus belajar bagaimana membuat pisang goreng yang enak. 

7. Trading itu Mudah, cuma klak klik di depan laptop cepat dapat duit.. ( Jalan Cepat menjadi Kaya )
Fakta : Kalau ini kebalikan dari Point No 5 di atas, 

Orang yang berada di Point ini kebanyakan fantasi dan ilusi dalam memandang Trading forex. Silahkan baca postingan saya yang berjudul : Ilusi dan Fantasi dalam Trading.


Karena Trading itu bisnis, maka sama seperti Bisnis-bisnis sektor real lainnya, ada untung ada rugi, ada Ramai ada sepi, Ada proses pembelajaran didalamnya, butuh perencanaan, persiapan, pengelolaan ( management ) yang baik, butuh waktu untuk berkembang dan sebagainya. 

Oleh karena itu kita harus mau belajar dan terus menerus melatih kemampuan trading kita.

SALAM PROFIT KONSISTEN DAN OPTIMAL.
Silahkan SHARE Jika Bermanfaat

0 Response to "Mitos dan Realita Seputar Dunia Trading Forex"

Posting Komentar